Hai agan agan ! Balik lagi bersama ane PCJAMES. Kali ini ane kembali menulis di segmen Top 5 ! Ane hari ini akan menulis tentang negara negara lagi. Tepatnya ane akan menulis tentang 5 Negara Yang Paling Mencemari Samudera.
Statistik ini bersumber dari The Wall Street Journal. Kelima negara ini dianggap sebagai perusak terbesar bagi samudera karena membuang banyak sekali limbah plastik di lautan lepas. Apa saja kelima negara ini ? lets check it out !
1. China
Negara yang paling merusak samudera di dunia ini adalah China ! China adalah negara yang terletak di Asia Timur. China juga adalah negara dengan penduduk terbanyak di dunia. Dikenal sebagai negara dengan industri terbesar didunia, China juga merupakan penyumbang kerusakan samudera terbesar di dunia. Tercatat bahwa negara ini membuang 8,8 Juta Ton limbah plastik di perairan samudera.
2. Indonesia
Negara kedua adalah Indonesia. Yap,Tanah Air kita. Indonesia adalah negara yang terletak di Asia Tenggara. Indonesia berada pada posisi kedua negara dengan jumlah limbah plastik terbanyak di Samudera. Sudah terkenal dengan kebiasaan masyarakatnya yang gemar membuang sampah sembarangan,tak heran jika Indonesia menempati posisi ke dua. Bukan hanya dari buang sampah sembarangan,banyak limbah pabrik yang dibuang ke laut. Tercatat bahwa negara ini membuang 3,2 Juta Ton limbah plastik di perairan samudera.
3. Filipina
Di posisi ke tiga ada negara tetangga sang runner up yaitu Filipina. Filipina adalah negara kepulauan yang terletak di Asia Tenggara. Filipina juga sama seperti kedua negara di atas karena memiliki banyak penduduk dan juga merusak samudera. Tercatat bahwa negara ini membuang 1,9 Juta Ton limbah plastik di perairan samudera.
4. Vietnam
Selanjutnya ada negara asia tenggara lagi. Wah ASEAN hattrick nih. Vietnam adalah negara yang terletak di Asia Tenggara. Vietnam juga adalah negara yang memiliki banyak penduduk,sekitar 94 Juta Jiwa. Vietnam juga menyumbang cukup besar kerusakan di samudera. Banyak nya limbah industri yang dibuang ke laut membuat negara ini termasuk sebagai negara yang merusak samudera. Tercatat bahwa negara ini membuang 1,8 Juta Ton limbah plastik di perairan samudera.
5. Sri Lanka
Dan negara terakhir di list ini adalah Sri Lanka. Semua negara di list ini adalah negara Asia. Sri Lanka adalah negara kecil yang terletak di dekat India tepatnya di Asia Selatan. Berbeda dengan ke empat negara di atas,Sri lanka adalah negara yang cukup kecil. Meskipun ukurannya kecil,negara ini ternyata menyumbang kerusakan yang cukup banyak untuk samudera. Tercatat bahwa negara ini membuang 1,6 Juta Ton Limbah Plastik di Perairan Samudera.
Sumur :The Countries Polluting The Oceans The Most | Statista
Sekian tulisan dari ane,semoga
dapat menambah wawasan dan pengetahuan agan agan.Jangan lupa bagi bagi cendol
dan bintang lima ya gan.Thanks for reading and have a nice day !
Kenalan Sama TS :
Some Of My Opinions And
Arguments :
Some Of My Best Listicle
Threads :
Comments
Post a Comment