Hai agan agan, balik lagi dengan ane PCJAMES. Hari ini ane kembali menulis thread nih gan. Ane hari ini akan membahas tentang bola, tepatnya klub klub raksasa di benua Eropa. Namun, yang akan ane bahas bukanlah kejayaan klub klub tersebut namun kondisi mereka yang bisa dibilang menurun. Klub klub ini dikenal sebagai klub yang kuat di liga nya masing masing. Namun akhir akhir ini penurunan performa mereka juga membuat peringkat klub ini menurun dratis. Maka dari itu berikut, 4 Klub Raksasa Yang Terpuruk Di Peringkat UEFA !
1. AC Milan
Klub pertama di list ini adalah salah satu klub terbaik Eropa sepanjang sejarah, AC Milan. AC Milan adalah klub asal Milan, Italia. AC Milan memang sangat kaya akan sejarah. Mereka telah memenangkan 7 Trofi Champions League (terbanyak ke dua). AC Milan juga adalah 1 dari 3 klub terbaik Italia bersama Inter dan Juventus. Namun, penurunan prestasi serta performa AC Milan akibat ditinggalkan para legenda terjadi dalam 6 Musim terakhir. Sejak musim 13/14 AC Milan terlempar dari papan atas Serie A dan berkutat di papan tengah. AC Milan juga yang dulu dianggap raja Eropa kini telah absen di Liga Champions selama 6 Musim. Kini AC Milan menempati posisi ke 78 Rank UEFA. Bahkan mereka berada dibawah klub klub medioker seperti Celta Vigo, Maribor, dan Dinamo Zagreb.
2. Inter Milan
Di nomor dua juga ada mantan raja Italia yang kini bernasib sama dengan saudara sekotanya AC Milan yaitu Inter Milan. Inter Milan adalah klub asal Milan, Italia. Klub ini juga adalah salah satu klub terbaik di Italia dan Eropa. Mereka telah memenangkan 18 Trofi Serie A dan 3 Trofi Champions League. Klub favorit ane di Italia ini juga telah lama absen di Liga Champions, tepatnya selama 7 Musim sejak 12/13. Namun, nasib Inter masih lebih baik dari AC Milan. Pasalnya mereka sudah menunjukkan kebangkitan dengan kembali masuk Liga Champions musim ini dan juga menjadi Juara 3 Serie A 17/18. Musim ini mereka juga kokoh di posisi 3 Serie A. Kini Inter menempati posisi ke 55 Rank UEFA. Mereka juga berada dibawah klub klub kecil macam APOEL, Young Boys, dan Viktoria Plzen.
3. Feyenoord
Di nomor 3 ada raksasa Belanda yang berasal dari Kota Rotterdam, Feyenoord. Feyenoord adalah klub papan atas Eredivisie asal Rotterdam, Belanda. Klub ini dulu cukup berjaya ketika diperkuat para legenda mereka seperti Van Persie, Kuyt, Gullit, Van Bronckhorst, dan Dudek. Kini, Feyenoord bisa dibilang kalah saing dengan rival nya PSV dan AJAX. Beberapa kali masuk Champions League, klub ini juga sering gagal lolos dari fase Grup. Sama seperti 2 Klub Raksasa diatas, Feyenoord kini terpuruk di Rank UEFA. Kini mereka menempati posisi ke 64 Rank UEFA. Mereka juga berada dibawah klub klub kecil seperti PAOK, Dnipro, dan Ludorgets.
4. Marseille
Dan di nomor terakhir ada raksasa Perancis yang juga sudah lama tak bermain di UCL, Olympique Marseille. Olympique De Marseille adalah klub asal Perancis. Klub ini bisa dibilang sebagai salah satu klub terbaik di Perancis. Mereka telah memenangkan 9 Ligue 1 dan juga 1 Kali Juara Liga Champions. Namun, kini mereka pun kesulitan menguasai Ligue 1 yang kini dikuasai PSG, Monaco, dan Lyon. Marseille juga sudah 5 Musim absen di Liga Champions. Karena itu lah klub ini juga terpuruk di Rank UEFA. Kini mereka berada di peringkat ke 48 Rank UEFA. Mereka juga berada dibawah klub kecil macam Plzen, Gent, dan Krasnodar.
https://www.uefa.com/memberassociations/uefarankings/club/#/yr/2019
Some Of My Opinions And Arguments :
Comments
Post a Comment