4 Smartphone Dengan Rasio Layar 16:9 Yang Masih Recommended Untuk 2019

Hai agan agan, balik lagi dengan ane PCJAMES. Hari ini ane kembali menulis thread nih. Dan kali ini ane akan membahas tentang topik yang ane lagi sering bahas gan. Yap, ane akan membahas tentang smartphone. Kali ini ane akan menulis tentang rekomendasi smartphone. Tapi mungkin rekomendasi kali ini enggak akan cocok buat semua orang. Karena beberapa smartphone yang saat ini akan ane bahas merupakan smartphone yang masih menggunakan tampilan Jadul gan.

Image result for iphone 7 plus and note 7

Yang ane maksud jadul disini adalah rasio layarnya gan. Yap, kini memang trend layar smartphone adalah 18:9 - 19:9. Nah, tapi ada nih gan beberapa smartphone yang kalau dilihat dari segi rasio layar sudah ketinggalan karena masih 16:9 tapi soal spesifikasi masih unggul dan jelas lebih worth for money karena harganya sudah turun. Oke, maka dari itu berikut 4 Smartphone Dengan Rasio Layar 16:9 Yang Masih Recommended Untuk 2019.

1. iPhone 7 Plus

Image result for iphone 7 plus phonearena

Nah, diurutan pertama ada smartphone dari Apple yang sudah keluar cukup lama. Dan jelas, bahasa designnya masih terkesan Classic dan OldSchool. Ini dia, iPhone 7 Plus. iPhone 7 Plus adalah smartphone keluaran tahun 2016 akhir. Memang, usianya nyaris 3 Tahun dan termasuk jadul. Tapi ane punya beberapa alasan kenapa smartphone ini jelas masih recommended. Pertama, karena smartphone dari Apple terkenal dengan support update softwarenya yang panjang, alias hp lama seperti 7 Plus masih dikasih pembaharuan supaya gak ketinggalan dengan iPhone iPhone lain. Lalu soal designnya, oke emang designnya jadul. Tapi kalau kita ingat ingat, 7 Plus ini lahir dimasa Apple lagi males malesan perbaharui design, dimana design iPhone 6,7,8 masih sama. Tapi si 7 Plus ini punya design yang rada beda. Jelas karena ukuran dan kameranya yang ada dua. Dan yap tentu soal harga. Udah turun gan, sekarang yang garansi internasional harganya sudah 7.500.000 gan.

2. Samsung Galaxy Note FE

Image result for note fe phonearena

Selanjutnya ada smartphone dari brand rival terbesar Apple, yap Samsung. Bukan cuma Apple yang punya hp Jadul yang recommended, Samsung juga punya. Dan perwakilan mereka kali ini adalah Samsung Galaxy Note FE. Yap, Note FE adalah smartphone samsung yang merupakan versi perbaikan dan perbaharuan dari Samsung Galaxy Note 7 yang gagal di pasaran. Galaxy Note FE ini keluar pada tahun 2017 dengan spesifikasi yang sama dengan Note7, tapi hanya beda di baterai saja. Secara teknis, smartphone ini masih  termasuk flagship, chipsetnya saja Exynos 8890 yang setara dengan Snapdragon 835. Tapi harganya yang sudah turun dengan design belakang yang mewah banget menurut ane membuat smartphone ini masih recommended di tahun ini. Oh iya sekarang harganya ada di 6.500.000 untuk garansi resmi yang bisa agan agan dapet di Tokopedia.

3. iPhone 8

Image result for iphone 8 phonearena

Selanjutnya ada iPhone lagi nih gan, tapi yang satu ini lebih cocok untuk gansist yang suka handphone kecil. Dan smartphone ini adalah iPhone 8. Yap, iPhone 8 adalah smartphone yang dirilis Apple pada akhir tahun 2017 berbarengan dengan iPhone X. Bisa dibilang iPhone 8 ini adalah salah satu smartphone dengan layar 16:9 paling kekninian. Nah, meskipun dari segi design bisa dibilang monoton, tapi ane ada beberapa alasan mengapa iPhone 8 ini recommended. Jelas karena materialnya kaca, lalu processornya yang sudah A11 Bionic. Dan tentu harganya yang menurut ane mayan jauh dengan iPhone 8 Plus, dan yap jelas karena harga ini juga iPhone 8 lebih recommended daripada 8 Plus. iPhone 8 ini sekarang untuk garansi internasional dijual dengan harga 8.000.000.

4. Sony Xperia XZ Premium

Image result for xperia xz premium phonearena

Dan di posisi terakhir ada rekomendasi smartphone dari brand kece yang sayangya kalah saing di pasar smartphone Indonesia. Smartphone ini merupakan mantan flagship Sony yang bernama Sony Xperia XZ Premium. Sony Xperia XZ Premium adalah smartphone keluaran tahun 2017. Smartphone ini setara dengan Galaxy S8 karena memakai processor Snapdragon 835. Ada beberapa alasan mengapa smartphone ini menurut ane Recommended. Pertama, karena smartphone ini dipastikan mendapat update ke android Pie, lalu processornya yaitu SD835 yang masih merupakan processor kelas atas, designnya yang masih berkelas tidak seperti XZ3, dan juga resolusinya yang mencapai 4k. Harga smartphone ini di tokopedia berkisar di angka 6 Jutaan.

Sumber : Opini Pribadi + GSMArena + Pricebook





4 Rekor Indonesia Di Dunia

Comments