4 Pemain Yang Semakin Bersinar Saat Pindah Klub Pada Musim Ini



Hai agan agan, balik lagi dengan ane PCJAMES. Hari ini ane kembali menulis thread nih gan. Pada kesempatan ini, ane lagi pengen menulis tentang bola lagi. Tepatnya ane akan menulis tentang para pemain pemain baru di musim 18/19. Ane akan membahas tentang 4 Pemain Yang Semakin Bersinar Saat Pindah Klub Pada Musim Ini.

1. Paco Alcacer


Pemain pertama yang akan ane bahas adalah Paco Alcacer. Paco Alcacer adalah pemain berkebangsaan Spanyol yang berposisi sebagai striker. Alcacer bisa dibilang seorang pemain buangan Barcelona. Pada musim 18/19 ia dipinjamkan ke klub raksasa Jerman, Borussia Dortmund. Ia dipinjamkan setelah menghabiskan dua tahun di Camp Nou dengan hanya bermain sebanyak 37 kali. Meskipun dibuang, nyatanya Alcacer malah semakin tokcer gan. Bisa dibilang awal karirnya bersama BVB 09 cukup gemilang. Ia sudah mencetak 7 gol untuk Dortmund hanya dengan 4 caps. Kini ia pun memuncaki daftar top skorer Bundesliga saat ini bersama Luka Jovic. Karena performanya yang bagus, ia berencana untuk dipermanenkan oleh Borussia Dortmund.

2. Andre Silva


Berikutnya di nomor dua ada Andre Silva. Andre Silva adalah striker berkebangsaan Portugal. Sama seperti Alcacer, pemain yang dikenal dengan paras gantengnya ini juga merupakan pemain buangan dari klub raksasa Italia, AC Milan karena performa buruknya. Bersama I Rossonerri, Silva hanya bermain sebanyak 24 kali dalam satu musim. Lalu pada  musim 18/19 ia dipinjamkan ke Sevilla. Sama seperti Paco Alcacer, ia berhasil bersinnar meskipun dibuang. Bersama Sevilla ia bahkan sudah mencetak 7 gol dari 8 capsnya. Kini ia berada di posisi ke dua top skor la liga sementara.

3. Krzysztof Piatek


Pemain selanjutnya ini bisa dibilang rising star, karena sebelum nya ia tidak dikenal siapapun. Krzysztof Piatek adalah striker asal Polandia. Sebelumnya ia hanya bermain untuk klub yang sepertinya sedikit orang yang tahu yaitu Cracovia. Namun musim 18/19 ia resmi pindah ke Genoa. Siapa sangka, bersama Genoa ia bisa bersinar. Ia sudah mencetak 9 gol untuk Genoa dari 8 caps. Kini namanya mulai terkenal karena menjadi Top Skorer Serie A bahkan melewati Cristiano Ronaldo yang baru mencetak 5 gol. Piatek digadang gadang menjadi "The Next Robert Lewandowski" karena kemampuan mencetak golnya yang hebat sudah dikenal orang orang.

4. Allison Becker


Dan pemain terakhir yang ada dalam list ini adalah Allison Becker. Allison Becker merupakan kiper asal Brazil yang menjadi pembelian terbesar Liverpool musim ini. Musim 18/19 Allison resmi bergabung bersama The Reds dan menjadi kiper termahal ke dua di dunia. Allison yang dituntut dengan ekspektasi tinggi dari publik Anfield Stadium bisa dibilang cukup sukses. Ia langsung tampil nyetel bersama Liverpool. Kini ia sudah bermain 9 kali bersama The Reds di Premier League dan berhasil mencatatkan Clean Sheet sebanyak 6 kali. 

Kenalan Sama TS :

This Is Me (Perkenalan TS)

Some Of My Opinions And Arguments :



4 Rekor Indonesia Di Dunia

Comments