5 Gelandang Terbaik Inggris Era 2000an Versi Ane


Hai agan agan, balik lagi dengan ane PCJAMES ! Hari ini ane kembali menulis thread nih gan. Thread ane untuk hari ini akan kembali membahas seputar dunia sepakbola. Tepatnya, ane akan membahas beberapa pemain top dunia dari salah satu posisi dalam sepakbola yaitu "Gelandang". Geladang adalah posisi yang dibutuhkan untuk mengatur jalannya permainan dan juga mengalirkan bola dari belakang ke penyerang. Maka dari itu juga terkadang Gelandang disebut sebagai "Playmaker".


Ngomong ngomong tentang gelandang kelas dunia, ada satu negara yang cukup disegani di dunia sepakbola yang memiliki banyak gelandang kelas dunia pada masa yang lalu. Yap, negara itu adalah Inggris. Memang, Timnas Inggris kini diisi oleh para pemain muda. Namun, dahulu di awal era 2000an Inggris memiliki banyak playmaker top dunia. Maka dari itu, berikut 5 Gelandang Terbaik Inggris Era 2000an Versi Ane !

1. Paul Scholes


Pada posisi pertama ada playmaker legenda Manchester United dan Timnas Inggris yaitu Paul Scholes. Paul Scholes adalah mantan pesepakbola asal Salford, Inggris yang kini berusia 44 Tahun. Paul Scholes juga merupakan salah satu one man club dan gelandang terbaik di Era nya. Ia merupakan produk asli akademi Manchester United yang telah membela Manchester United selama 22 Tahun (1991 - 2013). Bersama MU, ia telah bermain 499 Kali dengan 107 Gol. Paul Scholes juga telah membela Timnas Inggris selama 7 Tahun (1997 - 2004). Skill yang menonjol dari Legenda MU ini adalah akurasi passing dan skill tembakan jarak jauhnya yang luar biasa. Ia adalah pemain yang sukses besar di Klub dengan torehan 11 Trofi Liga Inggris dengan 2 Trofi Liga Champions. Sayangnya, ia belum mampu memberi gelar untuk negaranya, Inggris.

2. Steven Gerrard


Pemain kedua di list ini adalah rival Paul Scholes di level klub yang juga Legenda Liverpool yaitu Steven Gerrard. Steven Gerrard adalah mantan pesepakbola yang kini menjadi pelatih Rangers dan kini berusia 38 Tahun. Pada era 2000an juga Gerrard menjadi salah satu Gelandang terbaik di dunia. Ia adalah produk asli akademi Liverpool yang telah membela The Reds selama 17 Tahun. Bersama Liverpool ia telah tampil sebanyak 504 Kali dengan 120 Gol. Steven Gerrard juga menjalankan masa bakti nya di Timnas Inggris lebih lama ketimbang Paul Scholes. Ia bermain untuk The Three Lions selama 14 Tahun dengan total 114 Caps. Bukan hanya dikenal sebagai Gelandang Kelas Dunia, Stevie G ini juga dikenal mahir untuk bermain di berbagai posisi macam Second Striker, Attacking Midfielder, Right Winger, bahkan Right Back. Gerrard juga dikenal sebagai pemain yang mahir merebut bola. Gelar Gerrard memang tak se-bergelimang Paul Scholes di level klub. Trofi yang mampu ia persembahkan untuk Liverpool adalah 1 Trofi Champions League dan 1 Trofi UEFA Super Cup. Ia juga pernah menempati posisi ke 2 Balon D'Or 2005. Namun untuk Timnas Inggris ia pun belum pernah menyumbangkan gelar.

3. Frank Lampard


Pemain ketiga di list ini adalah Legenda Chelsea yang juga dikenal sebagai pemain Jenius, Frank Lampard. Frank Lampard adalah mantan pesepakbola yang kini berusia 40 Tahun dan kini menjadi pelatih Derby County. Frank Lampard juga merupakan salah satu Gelandang terbaik di dunia era 2000an. Produk akademi West Ham United ini telah membela Chelsea selama 13 Tahun dan menjadi legenda disana. Bersama Chelsea ia telah bermain sebanyak 429 kali dengan torehan 147 Gol. Bisa dikatakan Lampard merupakan gelandang yang subur. Ia juga membela Timnas Inggris selama 15 Tahun dan telah tampil sebanyak 106 kali. Lampard ini dikenal sebagai pesepakbola jenius karena ia diketahui memiliki IQ dan Kecerdasan yang tinggi. Lampard dikenal sebagai pemain pekerja keras dan juga memiliki stamina yang sangat kuat. Frank Lampard juga merupakan pemain yang sukses bersama klub. Bersama Chelsea Frank Lampard berhasil menyumbangkan 3 Trofi Premier League dan 1 Trofi Champions League. Namun, salah satu Gelandang terbaik Inggris ini juga belum mampu menyumbangkan Trofi untuk The Three Lions.

4. David Beckham


Di nomor empat ada Legenda Sepakbola tampan idaman sejuta wanita yaitu David Beckham. David Beckham adalah mantan pesepakbola yang kini berusia 43 Tahun. David Beckham merupakan produk asli akademi Manchester United. Meskipun sama sama jebolan akademi MU seperti Scholes, Beckham memilih untuk lebih banyak merantau. Gelandang yang lebih identik dengan posisi menyerang ini telah membela 4 Klub Rakasa antara lain Manchester United, Milan, Real Madrid, dan PSG. Beckham juga telah mengabdi selama 13 Tahun untuk The Three Lions dengan catatan 115 Caps. Skill David Beckham yang paling populer adalah kemampuan crossing serta akurasi tendangan bebas nya yang luar biasa, dan juga ketampanan wajahnya. David Beckham juga pernah menjadi Runner Up FIFA Player Of The Year / Balon D'Or 1999. Bersama klub, ia telah memenangkan banyak gelar seperti 1 Trofi Champions League, 1 Trofi La Liga, 1 Trofi Ligue 1, dan 5 Trofi Premier League. Namun, sama seperti beberapa legenda diatas. Ia juga belum pernah memberi trofi untuk Inggris.

5. Owen Hargreaves


Pada nomor lima ada salah satu Gelandang terbaik Inggris yang merantau sejak muda yaitu Owen Hargreaves. Owen Hargreaves adalah mantan Gelandang asal Inggris yang kini berusia 38 tahun. Dibanding nama nama besar asal Inggris diatas, Hargreaves memiliki satu keunikan. Jika nama nama diatas memulai dan menghabiskan karirnya di Inggris, Owen Hargreaves malah menimba ilmu dan menjadi legenda di klub non Inggris. Yap, Owen Hargreaves merupakan produk asli Bayern Munchen. Ia telah membela Bayern Munchen selama 7 Tahun dan menjadi legenda disana. Musim berikutnya baru ia hijrah ke MU. Hargreaves juga telah menjadi punggawa The Three Lions selama 7 Tahun dengan 42 Caps. Bersama Bayern Munchen, ia memenangkan 4 Trofi Bundesliga dan 1 Trofi Champions Legaue. Ia juga meraih 1 Trofi Premier League dan 1 Trofi Liga Champions bersama Manchester United. Namun ia juga belum memenangkan trofi bersama Inggris.

Kenalan Sama TS :








Comments