6 Pemain Muda Terbaik Di Bundesliga Musim Ini (21 Tahun Kebawah)


Hai agan agan, balik lagi dengan ane PCJAMES. Hari ini ane kembali menulis thread nih. Kali ini ane kembali membahas tentang sepakbola. Tepatnya ane akan membahas salah satu liga terbaik di Eropa. Liga ini terkenal akan banyaknya pemain muda hebat yang mulai berkembang di Liga ini. Yap, hari ini ane akan membahas tentang Bundesliga / Liga Jerman gan !


Jika kita membahas seputar Bundesliga, kurang lengkap kalau tidak membahas "pemain muda berbakat". Pasalnya, banyak pemain kelas dunia kini yang dulu bakat muda nya terasah dan jadi terkenal di Bundesliga. Sebut saja Thomas Muller, Ivan Rakitic, Kevin De Bruyne, dan Philipp Lahm. Bundesliga juga dikenal banyak mengekspor pemain pemain muda berbakatnya ke liga top lain nya. Maka dari itu, berikut 6 Pemain Muda Terbaik Di Bundesliga Musim Ini.

1. Christian Pulisic


Pemain pertama di list ini merupakan pemain yang sebentar lagi akan hengkang dari Tanah Jerman, ia adalah Christian Pulisic. Christian Pulisic adalah pesepakbola asal Amerika Serikat yang kini berusia 20 Tahun. Pulisic sendiri berposisi sebagai Gelandang Serang dan Winger. Pulisic kini akan bermain 6 bulan lagi untuk Borussia Dortmund karena musim depan ia resmi berseragam Chelsea. Pulisic sendiri yang merupakan produk asli akademi Borussia Dortmund ini merupakan salah satu pemain terbaik di Bundesliga bahkan Dunia. Ia dikenal dengan skill crossing dan lari nya yang hebat. Pulisic juga kemarin menjadi runner up Kopa Trophy atau yang juga bisa disebut Balon D Or untuk pemain muda.

2. Jadon Sancho


Pada nomor dua masih ada bakat muda Bundesliga yang sangat fenomenal, ia adalah Jadon Sancho. Jadon Sancho adalah pesepakbola asal Inggris yang kini masih berusia 18 Tahun. Sancho sendiri berposisi sebagai Sayap Kanan di Borussia Dortmund. Nama, popularitas, serta performa nya sangat meningkat di awal musim 2018 sehingga ia diincar banyak klub besar. Kecepatan, akurasi umpan, dan kemampuan mencetak gol nya sangat baik. Ia kini dianggap sebagai pemain muda terbaik di Liga Jerman. Sejauh ini ia telah mencetak 7 Gol untuk Dortmund selama setengah musim.

3. Kai Havertz


Berikutnya masih ada bintang muda yang usia nya masih dibawah 20 tahun, ia adalah Kai Havertz. Kai Havertz adalah pesepakbola asal Jerman yang kini berusia 19 Tahun. Havertz adalah seorang Gelandang untuk Bayer Leverkusen. Sama seperti Sancho, Havertz juga diincar banyak klub klub besar dunia terutama Bayern Munchen. Havertz sendiri memiliki skill dribbling dan passing yang hebat. Ia bahkan dijuluki the new Michael Ballack and Mesut Ozil. Bersama Sancho, Havertz menjadi pemain teratas yang mengsisi daftar pemain muda terbaik Bundesliga. Hingga kini ia telah mencetak 14 Gol untuk Leverkusen.

4. Leon Bailey


Pada posisi ke empat masih ada pemain muda hebat dari Leverkusen, ia adalah Leon Bailey. Leon Bailey adalah pesepakbola asal Jamaica yang kini berusia 21 Tahun. Bailey sendiri merupakan winger yang bermain di Bayer 04 Leverkusen. Sebelum nama Havertz melambung, Bailey juga merupakan salah satu bakat muda yang banyak diincar para klub besar di dunia. Ia dikenal sebagai salah satu winger muda terbaik. Kecepatan, akurasi crossing, serta akurasi tendangan bebasnya jempolan deh gan. Ia kini menjadi andalan Bayer Leverkusen di sisi sayap bersama Julian Brandt. 

5. Florian Neuhaus


Berikutnya ada pemain dari klub Borussia Monchengladbach yang agan agan banyak belum tahu, ia adalah Florian Neuhaus. Florian Neuhaus adalah pesepakbola asal Jerman yang kini berusia 21 Tahun. Ia berposisi sebagai Gelandang untuk Borussia M'Gladbach. Bersama Havertz, Neuhaus juga merupakan bintang masa depan Jerman. Neuhaus ini terkenal dengan skill memberi asisst yang sangat hebat. Neuhaus kini menjadi pemain dengan assist terbanyak ke 5 di Bundesliga musim ini dengan torehan 8 assist. Jika ia tetap konsisten dengan performanya, ia juga akan diincar banyak klub besar.

6. Weston Mckennie


Dan pemain terakhir di list ini merupakan pemain yang juga merupakan bakat muda asal Amerika Serikat, ia adalah Weston Mckennie. Weston Meckennie adalah pesepakbola asal Texas yang kini berusia 20 Tahun. Mckenie kini bermain sebagai Gelandang untuk Schalke 04. Bisa dibilang, setelah perginya Leroy Sane, Mckennie ini menjadi bintang muda terbaik milik Schalke. Ia telah bermain selama 2 Musim untuk Schalke. Kemampuan yang menonjol dari pemain muda ini adalah control bola nya serta kecepatan lari dan kegigihannya yang cukup hebat.

Kenalan Sama TS :




Comments