Beberapa Alasan Menurut Ane Mengapa Pelajaran Sekolah Harus Dikurangi

Agan Bagiin Pendapat Mengenai Pendidikan Indonesia, Mimin Bagiin Koin Bonusnya

Halo gansist, balik lagi dengan ane EdersonBecker. Akhirnya hari ini ane bisa nulis thread lagi gan. Kali ini ane akan menulis untuk Kompetisi Kaskus Kreator : Serba Serbi Pendidikan Indonesia. Nah tentu aja kalau ngebahas soal pendidikan, tentunya ane akan menyampaikan beberapa keresahan yang kadang muncul dipikiran ane dan pastinya dirasakan oleh para siswa zaman now. Oke deh, maka ini gan Beberapa Alasan Menurut Ane Mengapa Pelajaran Sekolah Harus Dikurangi !

1. Tidak Semua Pelajaran Tersebut Dibutuhkan Siswa Di Masa Depan



Mungkin ini adalah pendapat paling umum mengapa pelajaran sekolah yang dibebankan kepada para siswa itu kebanyakan. Yap, dari SD - SMA para siswa diwajibkan belajar lebih dari 10 Pelajaran dan saat didunia kuliah, para siswa / mahasiswa hanya akan memilih satu jurusan yang tentu saja hanya akan mendalami 1 atau 2 disiplin ilmu. Nah, menurut ane daripada para siswa dibebankan untuk mempelajari belasan pelajaran yang jelas gak akan terpakai semuanya di masa depan lebih baik para siswa difokuskan untuk belajar pelajaran yang mereka benar benar mereka minati secara mendalam. Agar ilmu yang mereka dapat di sekolah tak mubadzir dan membantu di dunia perkuliahan.

2. Kebanyakan Pelajaran, Waktu Belajar Tidak Efektif



Selanjutnya ada dampak buruk kebanyakan mapel yang berhubungan dengan waktu. Yap, dari belasan pelajaran yang kita dapatkan, setiap harinya para murid minimal akan belajar 4 - 5 pelajaran. Dan menurut ane hal itu enggak efektif. Gak efektif gimana ? Yap, para murid menurut ane enggak akan benar benar paham dengan materi yang diajarkan jika di jam berikutnya otak mereka kembali ditempa dengan pelajaran yang berbeda dengan materi yang berbeda. Sehingga, saat ulangan banyak murid yang kurang memahami pelajaran karena pemberian pelajaran menjadi tak efektif karena ditumpuk dengan banyak pelajaran lain dalam satu hari.

3. Para Siswa Tak Dapat Memahami Pelajaran Dengan Mendalam dan Spesifik



Dan poin terakhir ane ini akan sedikit ane bandingkan dengan sistem pendidikan di negara negara maju. Di negara maju, mulai dari SMP / SMA pelajaran untuk para siswa mulai dikurangi. Jadi, apakah ilmu yang mereka dapatkan juga akan berkurang ? Jelas enggak, karena berkurangnya pelajaram para siswa akan belajar beberapa pelajaran yang ada dengan lebih detail dan mendalam. Sehingga saat mereka kuliah, mereka jadi lebih paham soal jurusan yang mereka ambil serta dapat lebih baik mengaplikasikannya dalam kehidupan. Namun, di Indonesia sampai SMA kelas 3 pun murid masih dijejalkan dengan belasan pelajaran. Efeknya ? Tentu saja murid murid tak mendapatkan materi pelajaran secara mendalam melainkan permukaannya saja. Hal ini yang membuat banyak pembelajaran di sekolah jadi tak terpakai di dunia kuliah.

Sumber : Opini dan Saran Pribadi Dari Ane

Comments